Meriahkan HUT RI ke-78, Keseruan Gelaran Cerdas Cermat Ala Hukumonline
Jeda

Meriahkan HUT RI ke-78, Keseruan Gelaran Cerdas Cermat Ala Hukumonline

Berlangsung secara daring melalui Zoom, kompetisi cerdas cermat ini mengusung tema "Bangkitkan Semangat Pahlawan, Hukumonline BISA!". Tim CMO berhasil memboyong gelar juara 1 dalam ajang cerdas cermat ini.

Oleh:
Ferinda K Fachri
Bacaan 2 Menit
Tim CMO meraih juara 1 dengan perolehan skor 100 mengungguli Tim Easybiz dengan skor 40 dalam ajang kompetisi cerdas cermat internal 'HOL Ranking 1'.
Tim CMO meraih juara 1 dengan perolehan skor 100 mengungguli Tim Easybiz dengan skor 40 dalam ajang kompetisi cerdas cermat internal 'HOL Ranking 1'.

Dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78, Hukumonline menggelar ajang kompetisi cerdas cermat internal “HOL Ranking 1”. Berlangsung secara daring melalui Zoom, kompetisi cerdas cermat ini mengusung tema “Bangkitkan Semangat Pahlawan, Hukumonline BISA!”.  

Dari 6 direktorat yang mengikuti ajang cerdas cermat ini, Tim CMO memenangkan putaran final dan meraih juara 1 dengan perolehan skor 100 mengungguli Tim Easybiz dengan skor 40. Hadiah juara 1 dan 2 yang diperoleh, para perwakilan berhak mendapatkan uang tunai dan hak cuti khusus.

“Seluruh pegawai Hukumonline ikut merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78. Kegiatan ini bukan hanya sekedar lomba, melainkan salah satu cara dari manajemen untuk meningkatkan kesatuan dan kebersamaan tim,” ungkap Chief Executive Officer (CEO) Hukumonline Arkka Dhiratara saat dihubungi, Jum’at (25/8/2023).

Hukumonline.com

Suasana babak penyisihan kompetisi cerdas cermat internal “HOL Ranking 1” secara daring.  

Penyelenggaraan ajang kompetisi internal secara daring bukan tanpa alasan. Terhitung sejak Maret 2020 saat masa pandemic Covid-19 mulai berkecamuk, perusahaan secara konsisten masih menerapkan sistem kerja work from anywhere (WFA). “Jadi, kegiatan seperti ini juga dapat menjadi wadah agar seluruh pegawai bisa menjalin koneksi dengan sesama pegawai,” terang Arkka.

“Melalui acara ini, kami berusaha untuk mendorong semangat kolaborasi, belajar, dan bersaing sehat, yang merupakan fondasi penting dalam mencapai keunggulan dalam dunia hukum,” ujar Human Capital Manager Hukumonline, Umar A., ketika dikonfirmasi dalam kesempatan terpisah.

Masih di tengah nuansa perayaan Hari Kemerdekaan 17 Agustus, Umar menjelaskan acara HOL Rangking 1 yang menghadirkan acara cerdas cermat ini menjadi wujud komitmen Hukumonline memberikan platform bagi para karyawan untuk memperluas pengetahuan dan melatih keterampilan karyawan dalam bingkai wawasan kebangsaan.

Acara berjalan dengan kondusif dengan disaksikan langsung ratusan lebih karyawan Hukumonline. Terdapat 2 babak dalam cerdas cermat ini, round 1 babak penyisihan dan rebutan serta round 2 babak final pertanyaan rebutan. Selain juara grup, juga dipilih juara best supporter dari yel-yel.

Tags:

Berita Terkait